Kamis, 12 Mei 2022

Renovasi Rumah Sederhana menjadi Rumah sehat hemat energi dan Tampil modern I Arsitek Surabaya I Arsitek Sidoarjo

 Renovasi Rumah Sederhana menjadi Rumah sehat hemat energi dan Tampil modern adalah proyek desain kami kategori Rumah Tinggal sederhana di Surabaya tepat nya di sebelah selatan masjid agung surabaya.

desain Rumah modern minimalis 
Desain rumah modern 


Rumah ini awal nya adalah rumah second yang di beli client kami kemudian mau di tambahkan ruang ruang kamar tidur, mushola, ruang santai, ruang kerja . karena bila lantai 1 tidak cukup maka harus di buat dua lantai .

foto rumah lama 

Desain setelah jadi 


karena rumah nya berlokasi di surabaya maka client kami otomatis juga cari " arsitek Surabaya " sebagai " jasa arsitek surabaya " yang mau di gunakan sebagai " konsultan arsitek Surabaya " yang mudah di ajak diskusi maupun saat mengawasi pembangunan nya .

mari kita bahas denah lantai 1 nya dulu kawan . 

denah rumah sehat hemat energi  lantai 1 


Denah lantai 1 banyak mempertahankan dinding rumah lama terutama areal kamar tidur , supaya rumah ini menjadi rumah sehat, hemat energi maka ada sebagian ruang yang kami bongkar untuk memasukkan sinar matahari dan sirkulasi udara . yaitu areal dapur pantry yang sbelum nya kamar . kemudian kami bongkar menjadi dapur pantry yang loss yang punya spot sinar matahari dari taman belakang. sehingga ruang jadi terang tanpa listrik karena sudah ada sinar matahari yang bisa menerobos ke dalam ruang, di samping iti juga memberi kesempatan sirkulasi udara yang bisa mengalir ke dalam pantry. sehinga saat masak tidak sumuk/gerah/berkeringat.

untuk areal tangga juga menggunakan bekas ruang garasi mobil sehingga tidak usah banyak bongkar. 

areal tangga ini bawahnya di gunakan untuk mushola . yang punya sirkulasi udara dan sinar matahari dari jendela depan. 

lanjut lantai 2 berisi 2 kamar tidur , yang kamar tidur belakang merupakan kamar tidur existing atau kamar tidur lama. dan kamar tidur baru terletak di depan. 

denah rumah sehat hemat energi lantai 2 


supaya hemat dalam pembangunan maka km/wc kami buat lurus mengikuti km/wc di bawahnya. sehingga hemat struktur  fisik, dan pemipaan.

supaya memenuhi kaidah rumah sehat dan hemat energi maka lantai dua kami desain, semua ruang harus dapet sinar matahari alami dan sirkulasi udara yang bisa mengalir merata ke semua ruang . 

kamar tidur depan dapet sinar matahari dan udara dari jendela depan, kamar tidur belakang dan jendela dekat kamar mandi dan jendela samping dekat taman. 

sky light untuk areal tangga ,km/wc dan kamar belakang 

Ruang kerja dapet sinar matahari dan sirkulasi udara dari taman belakang. 

Ruang Santai,Ruang TV dapet sinar matahari dan sirkulasi udara dari jendela depan dan jendela belakang. yang jendela pintu depan punya jendela yang super gede sehingga ruang sangat terang dan super isis angine / super semilir angin nya . 

Tampak depan Rumah minimalis 

Bila Di lihat dari atas tampilan nya seperti ini kawan. terlihat ada atap transparant untuk memasukkan sinar matahari pada areal kamar mandi kamar utama dan kamar belakang. sinar matahari udara bisa masuk tapi hujan tidak bisa masuk . 

sky light / lobang sinar matari kamar dan km/wc utama 


desain rumah minimalis 2 lantai 

desain Rumah modern minimalis 2 lantai 


nah begitulah ulasan desain kami sedikit dari kami semoga bisa memberi manfaat ke pada kalian semua yang mau buat rumah , harus memperhatikan . kaidah rumah sehat dan hemat energi . yaitu semua ruang dapet sinar matari yang merata ke semua ruang sehingga ruangan  tidak lembap dan juga menghemat energi listrik. 

dan tentu karena sirkulasi udara bagus maka rumah ini udara jadi sejuk walaupun tanpa AC pada areal publik space/ ruangan untuk bersama . ruang tamu, keluarga, makan.nonton, tv, mushola, dapur , pantry . 

rumah unik modern 2 lantai 


desain rumah urban 2 lantai 

desain di atas desain awal dari kami. yang awal permintaan awal nya adalah cuman meninggikan atap lantai 1 dan tidak menambahkan kamar . seiring dengan perubahan keinginan client akhir nya desain ini berubah jadi seperti ini ..he he he ..

rumah minimalis 2 lantai 


bila kawanku pingin renovasi rumah atau bangun rumah baru yang mau di buat dengan konsep rumah sehat dan hemat energi listrik serta tampilan model yang kekinian  bisa call me p. roni 082232182000 

untuk gambar desain murah kok cuman 30 K-75K/ M2 dan pembangunan start 3.5 fisik dan plus finishing  4.5 jt - 5 jt /m2 tergantung spesifikasi bahan.

atau bila kawanku pingin buat rumah baru atau renovasi yang di pastikan kita yang membangunkan maka desain free. 

cara nya super gampang .

  1. tentukan budget misal punya dana 300 jt rumah satu lantai maka akan kami hitungkan luas rumahnya misal satu lantai maka dapet rumah dengan luas 300jt / 3.5 jt maka dapet rumah dengan luas sekitar 86 m2 
  2. setelah ketemu luas nya dan harga yang di tentukan sudah di sepakai berdua kemudian kami kirimkan kontrak kerja pembangunan
  3. setelah setuju kontrak kerja mengirimkan DP 20 % , setelah Dp pembangunan masuk kemudian kami buatkan desain denah rumah nya bila kurang cocok bisa di rubah 2x setelah itu kami lanjutkan buat model benttuk nya 
  4. setalah acc bentuk dan denah nya di lanjutkan pembangunan kemudian membayar termin ke dua sebesar 30 % 
  5. setelah pembangunan berjalan 30 % di lanjut membayar termin ke dua dan seterus nya hingga selesai 
demikian..enak kan anda tinggal telpon di rumah sambil ngopi , rumah impian anda bisa selesai dengan sendiri nya . 
tenaga kami memakai tenaga ahli sipil struktur dan arsitek S1 sehinggga di jamin aman, nyaman,kuat . 


membangun Rumah itu yang paling penting nyaman di huni. yaitu rumah yang lega / kesan luas , sirkulasi udara bagus, sinar matahari bisa merata ke semua ruang sehingga rumah sehat, hemat energi , dan suoer nyaman di huni. 

berikut modelimg nya di you tube kawan 



bila kawan kawan mau pesan bisa kli disini cara pemesanan nya 

https://www.roniarsitek.com/cara-pemesanan/

kemudian data nya bisa di WA kan 




jasa bangun rumah sidoarjo 
kontraktor renovasi rumah sidoarjo
pemborong bangunan sidoarjo
jasa renovasi rumah surabaya
tukang sidoarjo
jasa arsitek sidoarjo
tukang talang sidoarjo
jasa tukang atap bocor sidoarjo
upah tukang bangunan harian sidoarjo


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...